Wednesday 31 March 2021

akuntansi_akuntan

Prospek Karier Program Studi Keuangan Dan Perbankan

Perbankan adalah segala sesuatu yang menyangkut tentang bank, mencakup kelembagaan, kegiatan usaha, serta cara dan proses dalam melaksanakan kegiatan usahanya. Di tahun 2018 ini, kamu yang mungkin seorang sarjana lulusan bidang ekonomi tentunya akan merasa khawatir terhadap industri perbankan Indonesia saat ini.
Hal ini karena nilai mata uang rupiah kita yang terus melemah di angka lebih dari Rp15.000.
Pada Agustus 2020, Menteri Riset dan Teknologi sekaligus Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional Bambang Brodjonegoro menyangkan rendahnya tingkat litersi keuangan di Tanah Air.
Beliau mengatakan hal tersebut berdasarkan data dari survei Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Pada 2020 yang menunjukkan tingkat literasi kuangan baru sampai 38 persen.
Oleh karena itu untuk teman-teman yang ingin menguasai literasi keuangan agar pintar mengatur uang, teman-teman dapat mempertimbangkan untuk masuk ke prodi keuangan dan perbankan.
Berikut penjelasannya !

Program Studi Keuangan Perbanakn

Program studi keuangan perbankan adalah ilmu yang mempelajari tentang ilmu keuangan, khusnya pengelolaan keuangan di sektor perbankan. Dalam prodi ini kamu juga akan mempelajari operasional perbankan baik bank konvensional maupun bank syariah, seperti tugas-tugas frontliner (teller dan customer service) dan tugas-tugas backoffice seperti administrasi, akuntansi, dan audit.
Tenaga profesional di bidang Keuangan dan Perbankan akan terus dibutuhkan untuk menjawab kebutuhan para pelaku usaha. Dalam bidang keuangan, mahasiswa akan didik bagaimana melihat berbagai kesempatan untuk mengambil langkah investasi. Selanjutnya pada bidang perbankan, mahasiswa akan memahami proses bisnis dari bank atau secara keseluruhan sehingga lulusan dapat memiliki kompetensi di bidang perbankan.
Adapun Mata kuliah Jurusan Keuangan dan Perbankan
  1. Pengantar Akuntansi
  2. Manajemen Keuangan
  3. Hukum Komersial
  4. Business English for Banking
  5. Manajamen Pemasaran 
  6. Aplikasi Komputer
  7. Penganggaran Perusahaan
  8. Analisa Laporan Keuangan
  9. Akuntansi Perbankan
  10. Bank dan Lembaga Keuangan Lain
  11. Produk-Produk Perbankan
  12. Jasa-Jasa Bank
  13. Customer Service dan Etika Perbankan
  14. Audit Perbankan
  15. Lalu Lintas Pembayaran Luar Negeri
  16. Pasar dan Instrumen Keuangan
  17. Komunikasi Bisnis
  18. Manajemen Pengkreditan Bank
  19. Manajemen Operasional
  20. Perpajakan

Prospek Kerja Jurusan Keuangan Dan Perbankan

Program studi ini umumnya berjenjang Diploma, baik Diplima 3 (D3) ataupun Diploma 4 (D4) atau setara dengan Strata 1 (S1). Namun ada juga beberapa perguruan tinggi yang menyediakan prodi ini dalam jenjang S1. Karenanya lulusan prodi ini dapat bergelar Ahli Madya ataupun Sarjana Ekonomi. Lulusan memiliki kesempatan yang besar untuk berkarier di bidang keuangan. Prospek kerja di jurusan ini sangat terbuka lebar banyak profesi yang dapat bekerja sebagai manajer keuangan, perencana keuangan, manajer investasi, analisis keuangan, analis kredit, konsultan, maupun profesi lainnya yang terkait dengan kegiatan investasi dan keuangan.

Berikut pilihan peluang kerja terbaik yang ada di industri keuangan dan perbankan.

1. Analis Kredit

Peluang kerja pertama adalah pada posisi analis kredit. Memiliki tanggung jawab sebagai seseorang yang berkompeten untuk melakukan penilaian kredit dengan penuh dedikasi, jujur, objektif, dan sesuai dengan SOP dari bank.

Secara spesifik analis kredit akan melakukan suatu penilaian dengan berdasar atas kemampuan khusus dalam penilaian karakter calon peminjam. Apakah memenuhi standar willingness to pay atau dapat diberikan kepercayaan dan jujur dalam membayar tepat waktu. Kedua adalah mengetahui kapasitas dari calon peminjam apakah dapat melunasi pinjaman.

Ketiga adalah dapat menganalisis dengan baik track record peminjam atau nasabah tersebut selama memiliki akun di bank tersebut. Serta dapat melihat agunan atau objek yang dapat digunakan sebagai jaminan bila di tengah jalan terdapat kredit macet.

Sehingga akan sangat cocok bila kamu memiliki kemampuan analisis dan ketelitian yang baik untuk memilih peluang posisi ini.

2. Account Officer (AO)

Bila kamu adalah orang yang supel dan persuasif, account officer akan cocok untuk dipilih, karena dalam pekerjaannya akan selalu berhubungan dengan klien.

Dapat dijabarkan bahwa tugas dari posisi ini antara lain adalah melakukan pengenalan produk suatu perusahaan finansial atau bank yang berupa jasa kredit, pinjaman, deposito, dan juga asuransi.

Selain itu, seorang AO dapat dikatakan adalah sebuah jembatan yang menghubungkan pihak bank dengan para nasabah, karena seorang AO haruslah selalu menjalin hubungan yang baik dan senantiasa mem-follow up para nasabahnya.

3. Funding Officer (FO)

Posisi ini cukup memegang peran yang tak kalah penting, di mana seorang FO bertugas sebagai pengumpul atau penghimpun dana dari para nasabah sebuah bank seperti dalam bentuk dana tabungan.

Selain itu bila di lihat secara spesifik, tugas dari funding officer terbagi atas dua hal yaitu FO sebagai pembina relasi dengan para konsumen atau nasabah supaya tetap menyimpan dan memberi kepercayaan di bank tersebut sekaligus sebagai penghimpun dana tabungan.

Kedua adalah fungsi seperti account officer sebagai penyampai informasi produk jasa bank. Sehingga jika kamu memiliki karakter supel dan persuasif kamu akan baik bila memilih posisi ini.

4. Customer Service (CS)

Posisi ini tergolong dalam kelompok front liner bank. Seorang CS diibaratkan adalah muka dari suatu bank atau perusahaan. Pada CS nantinya nasabah akan berkeluh kesah mengenai komplain. Atau untuk sekedar tahu informasi mengenai produk jasa di bank tersebut yang sedang diminati oleh nasabah.

Terlepas dari hal tersebut, seorang CS akan sangat sibuk setiap harinya dalam hal kegiatan pemenuhan kebutuhan nasabah seperti membuka tabungan baru, deposito, giro.

CS mengurus juga cetak kartu baru, serta pemberian usulan dan masukan mengenai pemilihan program yang cocok untuk nasabah. Sehingga bagi kamu dengan pribadi yang sabar, cakap, tanggap serta jujur akan baik bila memilih posisi ini nantinya dalam peluang kerja di industri ini.

5. Teller

Selain CS, teller juga merupakan front liner bank yang juga setiap harinya bekerja cukup berat dalam memenuhi kebutuhan para nasabah. Tugas-tugasnya antara lain menyelesaikan transaksi penerimaan dan pembayaran uang tunai yang berasal dari setoran maupun rekening para nasabah.

Tugas yang lain adalah melakukan rekap setiap harinya pada keuangan bank yang mengalir di bank lewat teller. Dengan adanya tugas tersebut, sosok seseorang yang cermat, teliti dan juga jujur sangat dibutuhkan dalam posisi ini.

Jika kamu adalah sosok yang demikian, posisi ini bisa menjadi opsi utama.

6. Perbankan Syariah

Jangan mengira bahwa perbankan hanya melulu pada bank konvensional. Beberapa tahun ini bank syariah justru memiliki respons positif dari masyarakat dalam melakukan kegiatan kredit, menabung dan program lainnya.

Faktanya manajemen finansial bank syariah jauh lebih aman dari bank konvensional. Hal ini dibuktikan bahwa di sistem perbankan syariah, para nasabah akan ditempatkan sebagai pemegang saham.

Maka hal tersebut akan juga memperkuat investasi bank dan memperkuat keuntungan bank. Kamu juga diuntungkan karena skema keuntungan yang bersifat bagi hasil.

Maka lewat penjelasan di atas, terlihat peluang yang semakin besar dalam perekrutan pegawai dalam bank syariah. Sehingga dapat dijadikan opsi yang sangat baik bagi kamu yang ingin masuk di dunia perbankan.

7. Startup Teknologi Keuangan

Sering disebut sebagai fintech atau financial technology yang saat ini sangat diminati para kaum milenial dalam urusan mengatur keuangannya yang erat kaitannya dengan teknologi.

Di sini, peran kamu sebagai seorang founder startup tersebut atau sebagai advisor keuangan dalam mengatur sistem aplikasi yang digunakan.

8. Konsultan Keuangan

Selain membuat sebuah startup atau menjadi pegawai, Kamu harus punya cukup nyali untuk membuat suatu konsultan keuangan.

Konsultan keuangan adalah orang yang berkompeten untuk memberi nasihat finansial secara profesional. Baik untuk pengelolaan keuangan bagi individu atau perseorangan maupun organisasi. Serta perusahaan yang memiliki tantangan berupa masalah dalam manajemen pinjaman atau hutang, penentuan target keuangan secara long term.

Jadi, apakah kamu semakin tertarik untuk kerja di bidang perbankan? Jika iya, profesi mana yang akan kamu pilih?
Apapun Pilihanmu, itu adalah yang terbaik. 
Demikian dari artikel tentang Prospek Karier Program Studi Keuangan Dan Perbankan. Sekian dan Terima Kasih. Semoga Bermanfaat.
Sumber :
https://edukasi.kompas.com/read/2020/10/31/145501771/prospek-karier-program-studi-keuangan-dan-perbankan
https://rencanamu.id/cari-jurusan/ekonomi-bisnis/keuangan-dan-perbankan#:~:text=Prospek%20kerja%20di%20jurusan%20ini,dengan%20kegiatan%20investasi%20dan%20keuangan.
https://glints.com/id/lowongan/peluang-kerja-industri-perbankan/#.YGQXBtIzbIU

akuntansi_akuntan

About akuntansi_akuntan -

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :

Followers