Kewajiban/Utang adalah suatu tugas
atau tanggung jawab untuk bertindak atau untuk melaksanakan sesuatu dengan cara
tertentu. Kewajiban dapat dipaksakan menurut hokum sebagai konsekuensi dari
kontrak yang mengikat atau perturan perundangan. Pembelanjaan perusahaan pada
hakekatnya dapat berasal dari dua sumber yaitu pemilik, dan kreditur.
Kewajiban adalah sumber
pembelanjaan yang berasal dari kreditur. Kewajiban dapat diklasifikasikan
menjadi dua golongan yaitu:
- Kewajiban lancar atau kewajiban jangka pendek adalah kewajiban-kewajiban yang penyelesaiannya harus dilakukan dengan menggunakan aktiva lancar atau pembentukan kewajiban lancar yang akan jatuh tempo dalam jangka waktu satu tahun. Kewajiban ini biasanya terdapat dalam perusahaan seperti Utang dagang, Utang Wesel, Utang Bank, Utang Pajak Penghasilan.
- Kewajiban jangka panjang adalah kewajiban-kewajiban yanh jatuh temponya lebih dari satu tahun. Kewajiban ini biasanya terdapat dalam perusahaan seperti Utang Hipotik Utang Obligasi, Utang Bank yang jangka waktunya lebih dari satu tahun,dll.
Dari sudut nilai, ada dua
macam kewajiaban, yakni jumlahnya pasti dan jumlahnya merupakan taksiran.
Disamping itu, kewajiban dapat digolongkan menjadi: yang status kewajibannya
telah pasti dan kepastian timbulnya kewajiban masih tergantung pada kejadian di
masa datang.
Kewajiban yang kemungkinan
timbulnya masih tergantung pada kejadian dimasa mendatang dapat juga dibedakan
menjadi: jumlahnya telah pasti dan harus ditaksir.
Kewajiban menunjukkan jumlah
uang atau aktiva lain yang harus dikeluarkan atau aktiva lain yang harus
dikeluarkan atau nilai jasa yang harus diberikan di masa datang. Secara
teoritis nilai uang yang dikeluarkan di masa datang akan lebih kecil kalau
dinyatakan pada waktu sekarang (pada tanggal neraca). Ada beberapa sebab
hal ini terjadi.:
- Pertama, jumlah yang diterima di masa datang mengandung resiko kemungkinan tidak diterima, oleh karena risiko ini, orang bersedia menerima jumlah yang lebih kecil sekarang , daripada menerima jumlah yang lebih besar di masa datang.
- Kedua, apabila uang diterima sekarang, maka terdapat kemungkinan untuk memutarkannya sehingga akan mendatangkan hasil. Kemungkinan hasil yang diperoleh ini menyebabkan jumlah di masa datang lebih kecil nilainya kalau diukur pada saat sekarang.
Kewajiban biasanya juga disebut sebagai liabilitas. Akun ini bersaldo normal di kredit
(artinya ketika bertambahakun ini di kredit dan ketika berkurang akun ini di debet).
(artinya ketika bertambahakun ini di kredit dan ketika berkurang akun ini di debet).
Sumber: Soemarso. Akuntansi Suatu Pengantar (Buku 2). Salemba Empat. Jakarta
1 komentar:
Write komentarAPLIKASI AKUNTANSI EXCEL PREMIER MANUFAKTUR. Aplikasi Akuntansi yang dibangunan berbasis Excel dengan fitur yang cukup lengkap dan menarik, baik otuput laporan keuangannya maupun fasilitas menunya, dapat diterapkan untuk berbagai jenis perusahaan manufaktur. Output laporan keuangan meliputi Neraca, Laba Rugi, Laporan Arus Kas, Neraca Lajur, Buku Besar dan Buku Pembantu. info : www.xclmedia.com
Reply